SMKN 4 KENDARI

SEIRAMA (Seni, Ilmu, Olahraga, Agama dan Derma)

PENYELARASAN PEMBELAJARAN BERBASIS DUNIA KERJA

SMKN 4 KENDARI – Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kendari menggelar kegiatan Workshop Penyelarasan Pembelajaran Berbasis Dunia Kerja kamis 16/5/2024.

Workshop Penyelarasan Pembelajaran Dunia Kerja merupakan salahsatu dari program Sekolah Pusat Keunggulan. Ini merupakan tahun ke 3 Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kendari menjalankan Program SMK Pusat Keunggulan.

Baca Juga : https://smkn4kendari.sch.id/antusiasme-siswa-brf/

Hadir membuka kegiatan Workshop Penyelarasan Pembelajaran Berbasis Dunia Kerja Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kendari Dr. Herman, S.Pd.,M.Pd didampingi Wakil Kepala Sekolah Bidang Hubungan Masyarakat / DUDIKA H. Jumadil, A.S.Pd.,M.Pd serta Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Sur Rasyid, S.Pd.,M.Pd. Dalam sambutannya Dr. Herman menuntut adanya peningkatan produkstivitas pada jurusan.

Program Keahlian yang menjadi Pusat Keunggulan yakni Jurusan Broadcasting dan Perfilman. Ketua Jurusan Broadcasting dan Perfilman Mutasrim, S. Kom yang juga sebagai Ketua Panitia Kegiatan ini mengundang 6 perwakilan Dunia Usaha / Dunia Kerja untuk menjadi pembicara dalam kegiatan workshop kali ini. Antara lain Wartina Karamela, S.K.M (Manajer Produksi dan Program Sultra TV), Idi Sutardi, S.Pd (Pimpinan Meubel Dian), Sukarsi, SE (Pimpinan Kharisman Tekstil), Muh. Isra, ST (Pimpinan Master Print), Syafrudin Ode, S.IP.,M.PWK (Pimpinan Techo Creative) dan Muhammad Aryad, S.T (PT. Lintasarta kendari).

Lanjut Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Sur Rasyid, S.Pd.,M.Pd menenkankan bahwa Workshop Penyelarasan Pembelajaran Berbasis Dunia Kerja harus mampu menghasilkan pembelajaran berbasis Dunia Usaha, sehingga siswa yang akan PKL mampu beradaptasi. (Mr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *