SMKN 4 KENDARI

SEIRAMA (Seni, Ilmu, Olahraga, Agama dan Derma)

Kantor Bahasa Sulawesi Tenggara Menggelar Kegiatan Krida Literasi Kebahasaan dan Kesastraan Di SMKN 4 Kendari

SMKN4KDI-Sebanyak 50 siswa mengikuti pembinaan literasi kebahasaan dan kesastraan yang dilaksanakan oleh Kantor Bahasa Sulawesi Tenggara (KBST) pada 10 – 13 Mei 2023. Kegiatan ini melibatkan siswa-siswi dari sejumlah sekolah di Kota Kendari yaitu SMKN 4 Kendari, SMAN 8 Kendari, dan SMAN 2 Kendari.

Dalam pembinaan tersebut, akan dipilih sebanyak 15 peserta yang akan diberikan pelatihan lanjutan. Kemudian, hasil tulisan belasan siswa itu dibukukan dalam sebuah antologi resensi. Dalam kegiatan ini, Untung Kustoro dari KBST menyampaikan tentang penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar dalam resensi dan bedah buku. Sedangkan Amaya Kim, pegiat literasi sekaligus pengurus aktif klub membaca buku, menyampaikan tentang teori dan praktik penulisan resensi.

Wakil Kepala Sekolah, SMKN 4 Kendari, Sur Rasyid menyampaikan, literasi bukan hanya kemampuan membaca dan menulis, namun literasi juga merupakan kemampuan memahami dan mengolah informasi. Literasi sedang digalakkan oleh pemerintah pusat dan daerah saat ini. Pada kenyataannya kemampuan literasi kita masih sangat kurang. “Oleh karena itu, anak-anakku yang mengikuti kegiatan ini saya harap kalian dapat mengikuti dengan baik sehingga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kita semua,” terangnya.

Pada kegiatan ini peserta kegiatan diberi materi oleh Analis Kata KBST, Sukmawati dan Dosen Sastra Prancis Universitas Halu Oleo, I Subandrio. (R.A.Y)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *