SMKN 4 KENDARI

SEIRAMA (Seni, Ilmu, Olahraga, Agama dan Derma)

Sosialisasi Bahan Pengutamaan Bahasa Negara Tahap II

Sosialisasi bahan Pengutamaan Bahasa Negara

SMKN 4 KENDARI Kantor Bahasa Provionsi Sulawesi Tenggara melaksanakan kegiatan Sosialisasi Bahan Pengutamaan Bahasa Negara Tahap II,khususnya bagi lembaga pendidikan tingkat SMP/SMA sederajat di Kota Kendari. Kegiatan ini dilaksanakan di aula Kandai, Kantor Bahasa Provinsi Sulawesi Tenggara selama 1 hari. Peserta kegiatan berjumlah 15 orang dari SMP/SMA sederajat di Kota Kendari.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Bahasa Provinsi Sulawesi Tenggara, Uniawati, ia menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan meningkatkankesadaran lembaga dalam hal penguatan bahasa negara di ruang publik dan dokumen lembaga. Lembaga yang dibina selama multitahun ( 3 tahun ) diharapkan mampu memberikan pengimbasan kepada rekan guru ataupun staf yang ada di lembaga pendidikan masing-masing.

Baca Juga : KEGIATAN “PENINGKATAN INDEKS LITERASI MASYARAKAT UNTUK KESEJAHTRAAN PROVINSI SULAWESI TENGGARA”

SMK Negeri 4 Kendari Mengutus salah satu stafnya untuk mengikuti kegiatan ini,pada sesi pertama Kepala KBST memaparkan kebijakan KBST dalam Pengutamaan Bahasa Negara. Dalam paparannya , ia memberikan contoh beberapa wajah bahasa yang ada di Kota Kendari sekaligus menjelaskan bahwa objek-objek pengutamaan bahasa negara beragam dan harus diutamakan menggunakan bahasa indonesia.

Pada sesi selanjutnya, “Pengutamaan Bahasa Negara Dalam Dokumen Lembaga (Surat Dinas)” disampaikan oleh Sukmawati. Para peserta dijelaskan secara mendetail kaidah dalam tata naskah dinas.ia juga menjelaskan kriteria penilaian bahasa di ruang publik dan dokumen lembaga dengan terperinci agar lembaga pendidikan paham hal yang harus diperrhatikan dalam pengutamaan bahasa negara di ruang publik dan dokumen lembaga. R.A.Y

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *