SMKN 4 KENDARI

SEIRAMA (Seni, Ilmu, Olahraga, Agama dan Derma)

ASESMEN SUMATIF AKHIR 2025

SMKN 4 KENDARI – Sekolah Menengeh Kejuruan Negeri 4 Kendari melaksanakan Asesmen Sumatif Akhir 2025 bagi kelas XII berbasis android.

Asesmen merupakan bentuk evaluasi untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik serta sebagai salah satu bentuk tanggung jawab seorang peserta didik selama menempuh pendidikan 3 tahun.

Pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir jenjang untuk siswa kelas XII tanggal 14 April 2025 sampai dengan 19 April 2025.

Wakil Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kendari bidang Kurikulum Sur Rasyid, S.Pd.,M.Pd menyampaikan bahwa jumlah peserta yang mengikuti Asesmen sebanyak 334 peserta didik yang terbagi dalam 6 program keahlian.

Teknik Komputer dan Jaringan 99 orang, Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim 61 orang, Produksi dan Siaran Program Televisi 74 Orang.

Kriya Kreatif Kayu dan Rotan 17 Orang, Kriya Kreatif Batik & Tekstil 36 orang, dan Desain Komunikasi Visual 48 Orang.

Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kendari Dr. Herman, S.Pd.,M.Pd hadir memberikan pengarahan kepada guru pengawas asesmen di ruang guru SMK Negeri 4 Kendari.

Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kendari menyampaikan bahwa pelaksanaan asesmen sumatif ini dirancang untuk mengukur pemahaman dan kompetensi siswa.

Berikut mata pelajaran yang terdaftar dalam jadwal Asesmen sumatif akhir :

Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Pancasila, Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, Muatan Lokal, Produk Kreatif dan Kewirausahaan, serta Mata pelajaran pilihan. (Mr)

Baca Juga artikel terkait : https://smkn4kendari.sch.id/asesmen-sumatif-akhir-semester/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *